Vaksinasi efektif kendalikan sebaran COVID-19 di Kota Cilegon

Cilegon- Wali Kota Cilegon Helldy Agustian saat meninjau pelaksanaan vaksinasi di Alun-alun Kota Cilegon, Selasa (23/11), mengapresiasi kinerja seluruh pihak yang telah bersama-sama melakukan upaya pencegahan dan pengendalian penyebaran COVID-19 dengan menggelar serbuan vaksinasi.

Menurut Helldy, serbuan vaksinasi efektif dilakukan untuk mengendalikan sebaran kasus COVID-19 di Kota Cilegon, hal ini terbukti, dari total capaian vaksinasi sekitar 75 persen di Kota Cilegon, telah mampu mengendalikan penyebaran COVID-19 dimana kasusnya nyaris nol dalam tiga bulan terahir. 

" Alhamdulillah berkat kegigihan seluruh pihak dalam menggelar serbuan vaksinasi, penyebaran COVID-19 di Cilegon sudah bisa dikendalikan. Vaksinasi sangat efektif ini bisa dilihat dari angka sebaran yang dimana tiga bulan terahir kasusnya nyaris nol, angka kematian pun tidak bertambah," jelasnya.

Pihaknya berharap masyarakat tidak lengah dengan penurunan kasus COVID-19, dan tetap menjaga protokol kesehatan selama beraktivitas. 

Diketahui saat ini, pemerintah Kota Cilegon sudah tidak lagi menyewa hotel sebagai wisma isolasi pasien COVID-19. Pengoptimalan penanganan pasien akan dilakukan di rumah sakit-rumah sakit yang telah disiapkan. (Susmiatun).

Komentar